SMA Islam Al Azhar 9 Yogyakarta Umumkan Murid Peraih Juara, ‘Prestasi Tiada Henti’

SLEMAN – SMA Islam Al Azhar 9 Yogyakarta terus menuai prestasi di berbagai bidang akademik maupun nonakademik. Sekolah dengan ikon “prestasi tiada henti” ini mengumumkan para murid yang baru saja memperoleh prestasi juara di berbagai lomba. Pengumumam disampaikan dalam upacara bendera, Senin (26 Agustus 2024).

Sederetan prestasi gemilang yang diraih oleh murid-murid SMA Islam Azhar 9 Yogyakarta semakin mengharumkan nama sekolah sekaligus nama keluarga besar Al Azhar Yogyakarta World Schools (AYWS).

Pada upacara bendera Senin diumumkan nama-nama peraih juara yaitu cabang taekwondo Andromeda Bintang Muria Kareem H (murid kelas X Al Farabi) meraih juara 1 Kyorugi Junior Putra under 73 kg putra pada Kejurnas Taekwondo Antar Pelajar  dan Mahamurid Piala Bupati Bantul tahun 2024.

Pada ajang yang sama murid atas nama Muhammad Azzam Amir (kelas X Al Farabi) juga meraih Juara 1 dan Best Player Kyorugi Junior Putra Kejurnas Taekwondo Antar Pelajar dan Mahamurid. Prestasi ini menambahkan rentetan catatan baik di SMA Islam Al Azhar 9 Yogyakarta.

Bidang Seni Musik dalam ajang Student Wave Fest – Piala Bupati Sleman dengan jumlah 32 peserta se-DIY, diperoleh prestasi antara lain ananda Nazriel Hafiedz Arrafif (kelas XI Ilmu Alam) sebagai Juara 1 lomba solo vokal dan Best performance solo vocal. Kemudian Ananda Aqila Az Zahra dari kelas X Al Ghazali meraih Juara 2 lomba solo vocal.

Tim KIR (Karya Ilmiah Remaja) juga tidak mau kalah, mereka berhasil meraih Bronze Medal pada IICMYS ( International Invention Competition For Young Moeslem Scientistis) Bidang Social Science antara lain Devi Mutia, Sherina Raissa, Neilina Laimunnisa, Aisyah Aila, Almira Zahra. Diajang yang sama namun berbeda bidang, yaitu Bidang Science in Islam memperoleh Gold Medal diantaranya Muhmmad Kaesar, Deral Basam, Anshar Ubaidillah, Erlangga Mandala Putra dan Dhafin Maulana Hasyim.

Baca Juga  SMA Islam Al Azhar 9 Yogyakarta Rutin Gelar Try Out UTBK untuk Persiapan Sukses Perguruan Tinggi

Di balik kilauan medali dan sertifikat penghargaan yang diraih oleh murid SMA Islam Al Azhar 9 Yogyakarta, terdapat kisah perjuangan yang panjang dan penuh semangat. Melalui latihan yang intensif, kerja sama tim yang solid, serta dukungan dari guru, orang tua dan yayasan mereka berhasil meraih prestasi gemilang dalam berbagai ajang lomba.

Idhun Prasetyo Riyadi MPd Gr sebagai pembina upacara menyampaikan amanat yang sangat menginspirasi seluruh murid. Ia mengajak seluruh murid untuk senantiasa mengembangkan potensi diri dengan karakteristik berbasis adab agar meraih kesuksesan yang bernilai.

“Rahayu wilujeng nir ing sambikolo,” begitulah pesan yang disampaikan oleh pembina upacara. Ungkapan Jawa yang indah ini memiliki makna yang sangat dalam, yakni hidup yang bahagia dan sejahtera tanpa adanya rasa khawatir atau gundah gulana. Untuk mencapai kebahagiaan tersebut, kita perlu membekali diri dengan berbagai macam kemampuan dan karakter yang baik.

“Karakter berbasis adab merupakan kunci utama untuk meraih kesuksesan. Mengembangkan potensi diri, poles potensi diri sehingga semakin berharga dan bernilai.” tegas Idhun. Adab mengajarkan kita untuk bersikap sopan santun, menghargai orang lain, bertanggung jawab, dan disiplin. Dengan memiliki karakter yang baik, akan lebih mudah diterima oleh lingkungan sekitar dan mendapatkan kepercayaan dari orang lain.

Idhun menjelaskan bahwa pengembangan potensi diri tidak hanya sebatas pada kecerdasan intelektual, tetapi juga kecerdasan emosional dan spiritual. Dengan kata lain, tidak hanya perlu pandai dalam pelajaran, tetapi juga memiliki kemampuan untuk mengelola emosi, berinteraksi dengan orang lain, serta memiliki nilai-nilai moral yang kuat. Dengan berbasis adab, maka potensi diri akan mendatangkan kesuksesan. (Setyo Eko)